Senin, 26 Maret 2012

Tehnik Mastering Bag 4 (Modifikasi Har ball )


Posting terakhir dari rangkaian Tehnik Mastering (modifikasi Har Ball) ini pada dasarnya hanya bersifat tambahan, tetapi tidak kalah pentingnya untuk juga diperhatikan. Tahapan akhir dari proses mastering kita ini adalah berupa checking hasil mastering yang telah kita kerjakan. Pada proses ini kita gunakan Waves PAZ Analyzer untuk mendapatkan visualisasi hasil akhir dari proses mastering kita. Dengan menggunakan alat ini kita dapat melihat pergerakan frekwensi-frekwensi dari musik kita yang hampir mendekati linier. Walaupun di beberapa tempat masih terlihat adanya 'lembah' yang curam. Dan bila kita ingin hasil yang lebih ideal, maka kita harus memulainya dari awal lagi, yaitu mulai lagi dengan memperbaiki proses mixingnya.


Fase akhir dari rangkaian Tehnik Mastering ini adalah dengan mempergunan PAZ Meter untuk mengetahui apakah dalam proses mastering kita ini masih terdapat 'clip' yang melewati batas 0 db. Dan bila tidak ada, maka proses mastering kita dapat dikatakan berhasil. Bandingkan hasil sebelum dan sesudah mastering, terlihat perbedaan yang sangat mencolok terhadap kualitas musik yang dihasilkan.




Tips akhir, bila masih belum terdapat balancing antara output keluaran left - right, maka anda dapat memperbaikinya dengan menggunakan S1 Imager, dan tidak perlu mengulang mulai proses mixing.








Rangkaian tehnik mastering yang saya bahas ini bukanlah merupakan satu-satunya cara dalam melakukan proses mastering, masih ada banyak cara dan metode, salah satunya adalah dengan mempergunakan T-Rack Deluxe, dan akan saya bahas dalam tulisan mendatang.
Akhir kata, selamat berkreasi, semoga berhasil.


Read more: http://dolananmusik.blogspot.com/2011/02/tehnik-mastering-04-modifikasi-har-ball.html#ixzz1qHJp9oVZ

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.