Senin, 07 Mei 2012

[Koran-Digital] SBY Hemat Listrik, AC Gedung Pemerintah Wajib Disetel 24 Derajat

Selasa, 08/05/2012 07:28 WIB

SBY Hemat Listrik, AC Gedung Pemerintah Wajib Disetel 24 Derajat

Wahyu Daniel - detikFinance





Jakarta - Pemerintah berencana mengeluarkan aturan hemat listrik untuk

gedung-gedung pemerintahan yang bakal berlaku 1 Juni 2012. Temperatur AC

gedung pemerintah wajib disetel 24 derajat celcius.



Hal ini disampaikan oleh Dirjen Kelistrikan Kementerian ESDM Jarman

kepada detikFinance, Selasa (8/5/2012).



"Untuk AC diatur pada temperatur 24 derajat celcius. Target akhir

penghematan adalah 20%, dihitung dari pemakaian listrik rata-rata selama

6 bulan terakhir," tutur Jarman.



Dikatakan Jarman, dalam menjalankan aturan hemat listrik nanti, bukan

berarti PNS harus pulang pada jam 18.00 dan tak ada lagi aktivitas di

kantor pemerintahan. Namun jika ada ruangan yang tidak digunakan harus

dimatikan peralatan listrikan saat selesai jam kerja.



"Maksudnya mengurangi pemakaian listrik adalah dengan mematikan semua

peralatan yang tidak perlu bila tidak dipakai. Termasuk mematikannya

pada saat selesainya jam kerja, kecuali yang bekerja lembur," kata Jarman.



Selain menyetel temperatur AC pada suhu 24 derajat celcius,

gedung-gedung pemerintahan juga diminta untuk menggunakan lampu hemat

energi.



http://us.finance.detik.com/read/2012/05/08/072856/1911638/1034/sby-hemat-listrik-ac-gedung-pemerintah-wajib-disetel-24-derajat?f9911033



--

"One Touch In BOX"



To post : koran-digital@googlegroups.com

Unsubscribe : koran-digital-unsubscribe@@googlegroups.com



"Ketika berhenti berpikir, Anda akan kehilangan kesempatan"-- Publilius Syrus



Catatan : - Gunakan bahasa yang baik dan santun

- Tolong jangan mengiklan yang tidak perlu

- Hindari ONE-LINER

- POTONG EKOR EMAIL

- DILARANG SARA

- Opini Anda menjadi tanggung jawab Anda sepenuhnya dan atau

Moderator Tidak bertanggung Jawab terhadap opini Anda. -~----------~----~----~----~------~----~------~--~------------------------------------------------------------

"Bersikaplah sopan, tulislah dengan diplomatis, meski dalam deklarasi perang sekalipun seseorang harus mempelajari aturan-aturan kesopanan." -- Otto Von Bismarck.

"Lidah orang berakal dibelakang hatinya, sedangkan hati orang dungu di belakang lidahnya" -Ali bin Abi Talib.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.